Dirikan Dapur Umum, Audy Dental Clinic Bersama Dompet Dhuafa Dorong Kesembuhan Pasien Isoman

JAKARTA — Trend kasus Covid-19 di Indonesia khususnya di wilayah Jakarta menunjukan penurunan. Namun, gerakan-gerakan kemanusian untuk saling membantu satu sama lain tidak berhenti begitu saja. Masih banyak suadara-saudara kita yang membutuhkan bantuan dalam menjalani isolasi mandiri maupun bertahan hidup sehari-hari.

Seperti yang dilakukan PT. Audy Mandiri Indonesia (Audy Dental Clinic) bersama dengan Dompet Dhuafa berkolaborasi untuk menghadirkan dapur umum di Jl. Batu Ampar, Condet, Jakarta Timur pada Senin (30/8/2021). Dapur umum tersebut menyiapkan sebanyak 211 paket makanan siap saji yang dibagikan kepada masyarakat di beberapa keluarahan.

Pasien isoman, pedagan kecil, hingga masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 menjadi sasaran utama dalam pendistribusian paket makanan tersebut. Ketua RW 10 Kelurahan Tengah, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur menceritakan beberapa warganya kesulitan mendapatkan akses makanan pokok selama isoman, dan mereka hanya mengandalkan bantuan dari para tetangga setiap hari.

“Disini ada beberapa yang isoman tersebar di beberapa RT di wilayah RW 10, kadang kita sering periksa kondisinya apakah kebutuhan sehari-harinya terpenuhi atau tidak. Dengan adanya bantuan ini saya berterimakasih semoga warga saya yang sedang isoman jadi lebih cepat sembuh,” ujarnya.

Priyanto Saputro selaku koordinator armada Dapur Keliling (Darling) Dompet Dhuafa turut menjelaskan proses pengolahan bahan makanan dilakukan di hari yang sama dan langsung di distribusikan guna menjaga kehangatan dan nutrisi dalam makanan tersebut. Pemilihan lokasi juga berdasarkan data laporan kenaikan kasus positif di wilayah Jakarta Timur.

“Kami menyiapkan 211 paket makanan yang kita masak langsung dengan darling untuk tetap menjaga kehangatan makanan dan tidak merusak nutrisi untuk para pasien isoman. Pemilihan lokasi juga berdasarkan data terbaru yang kami terima dari tim kesehatan agar tidak lagi terjadi lonjakan kasus seperti beberapa pekan sebelumnya,” ucap Priyanto.

Vini Hidayani selaku PIC kegiatan tersebut, mengatakan, “Dompet Dhuafa sangat berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh para donatur khususnya saat ini PT. Audy Mandiri Indonesia yang menunjukan aksi nyata dalam usaha membantu masyarakat keluar dari pandemi Covid-19. Kedepannya diharapkan kolaborasi ini lebih berkembang lagi dan memantik seluruh elemen masyarkat lainnya untuk berbuat baik dengan sesama”. (Dompet Dhuafa / Arlen)