Tidak Hanya Bantuan Dana, Penerima Manfaat Beasiswa Inspiratif Juga Akan Menerima Pendampingan Akhlak

REMBANG — Dompet Dhuafa cabang Jawa Tengah bersama YBM PLN UP3 Kudus, meresmikan program Beasiswa Inspiratif di MI Hidayatul Muhtadin, Desa Lodan Wetan, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, Selasa (17/12/2019). Beasiswa Inpiratif sendiri dimulai pada 2017 dengan menyasar siswa SD, SMP, SMA dan Mahasiswa di daerah Semarang.

Beasiswa Inspiratif mempunyai visi untuk meringankan biaya-biaya adminitratif sekolah para siswa yang berasal dari keluarga menengah ke bawah. Target penerima manfaatnya sendiri diutamakan dari sekolah swasta. Karena dana bantuan operasional sekolah (BOS) untuk sekolah tidaklah cukup menutup biaya siswa-siswi kurang mampu.

“Program akan berjalan selama setahun. Mulai dari Desember 2019 hingga November 2020,” jelas Annisa Ummu, selaku staff Program Dompet Dhuafa Jawa Tengah, melalui pesan singkat pada Kamis (19/12/2019).

Beasiswa akan diberikan secara berkala setiap bulan dalam setahun, kepada 20 siswa dari Madrasah Ibtidaiyah Hidayatul Mubtadin dan 20 siswa dari MI Raudhatul Sibyan. Secara simbolis, beasiswa dan sepatu diserahkan oleh Manager PLN Unit Layanan Pelanggan Rembang dan pengurus YBM UP3 Kudus, serta Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Jawa Tengah.

Selama program beasiswa berjalan, para siswa tidak hanya mendapatkan dana bantuan pendidikan saja. Tetapi juga pendampingan akhlak secara berkala dari YBM PLN UP3 Kudus dan Dompet Dhuafa Jawa Tengah.

“Selain itu penerima manfaat beasiswa juga akan menerima wawasan baru di luar pembelajaran. Mereka akan mendapatkan pembinaan karakter yang akan dilakukan berkala, selama program berjalan,” tutup Annisa. (Dompet Dhuafa/Fajar/DD Jateng)