Hibur Anak-Anak Pengungsi Rohingya, Dompet Dhuafa Fasilitasi Permainan Anak

Tim Relawan Dompet Dhuafa bersinergi dengan Wahidah Islamiyah Banda Aceh dalam penyediaan Fasilitas permainan sebagai sarana hiburan bagi anak-anak pengungsi Rohingya. (Foto: Dompet Dhuafa)

ACEH- Suasana berbeda terlihat di Posko Pengungsian Langsa, Aceh. Anak-anak siang itu, tengah asyik bermain ayunan, dan beberapa jenis permainan lainnya. Ya, permainan tersebut merupakan hiburan yang disediakan Tim Relawan Dompet Dhuafa bersinergi dengan Wahidah Islamiyah Banda Aceh, untuk menghibur anak-anak pengungsi Rohingya, selepas mengikuti kegiatan belajar Sekolah Ceria.

“Selain fasilitasi permainan, Dompet Dhuafa juga membuat kegiatan senam pagi bersama untuk pengungsi usia dewasa”, ujar Syahrul dari tim Dompet Dhuafa Waspada, saat dihubungi melalui telepon, pada Rabu (27/5).

Dalam informasinya Syahrul menjelaskan, saat ini kondisi pengungsi Rohingya di Langsa, Aceh,  semakin membaik. Layanan posko kesehatan yang digulirkan sejak beberapa hari lalu pun terlihat masih difungsikan. Posko kesehatan yang awalnya didatangi 20-50 pasien, saat ini hanya sekitar lima sampai enam orang pasien.

“Meski sudah tidak banyak pasien lagi, namun posko kesehatan ini tetap memerlukan pasokan obat-obatan seperti obat batuk, obat gatal, dan minyak angin. Untuk antisipasi saja kemungkinan ada yang sakit,” jelasnya.

Lebih lanjut Syahrul menuturkan, mengenai fasilitas sanitasi dan MCK sendiri sudah mencukupi, termasuk pasokan air yang disediakan oleh pemerintah daerah setempat. Namun, kebutuhan alat mandi seperti sikat gigi, odol, sabun, dan shampo masih kurang.

“Alat mandi yang tersedia hanya untuk satu orang sedangkan dalam satu keluarga biasanya ada sekitar empat anggota keluarga. Kekurangan inilah yang Dompet Dhuafa coba penuhi,” pungkasnya. (Erni)

 

Editor: Uyang