Siti Yakin Berjuang Meski Gunakan Gerobak Usang

Solidaritas Teman Baik Rachel Vennya x KitaBisa x Dompet Dhuafa Gulirkan Donasi Borong Dagangan UMKM Perempuan (Bagian Lima)

 

BOGOR, JAWA BARAT — Tim Lembaga Pelayan Masyarakat (LPM) Dompet Dhuafa melanjutkan perjalanan dan menemui single mom pejuang UMKM lainnya di Kel. Kalisuren, Kec. Tajurhalang. Salah satu pedagang warung kelontong, Siti Juariah (53), kali ini tak dapat menahan tangis haru ketika kedatangan tim dan menerima bantuan dari #TemanBaikRachelVennya sore itu, Selasa (1/9/2021).

Memulai usaha sejak tahun 2000, Siti membuka warung berawal dari membantu sang tetangga yang membutuhkan dana. Kala itu tetangganya yang bermaksud pindah ke kampung halaman, harus menjual gerobaknya untuk menambah kebutuhan hidup sehari-hari.

Alih-alih menolong tetangganya, Siti pun membeli gerobak tersebut seharga Rp200.000,-. Kemudian Siti lanjut aktif berjualan dengan gerobak kayu itu dan mengisinya dengan jajanan anak-anak. Tak hanya itu, sebelumnya Siti juga membuat dan berdagang jamu serta nasi uduk keliling, juga membuka jasa cuci dan setrika.

Baca Juga: https://dompetdhuafa.org/id/berita/detail/Teman-Baik-Rachel-Vennya-KitaBisa-Dompet-Dhuafa-Donasi-Borong-Dagangan-UMKM-Perempuan-Heny-Gorengan-

“Gerobak ini ibarat jantung saya. Kemanapun saya pindah tinggal, saya bawa gerobak ini meski kondisinya usang. Nah, saya pengen dengan warung ini juga saya pakai untuk jualan sayuran. Alhamdulillah Allah mendengar doa saya, rezeki datang. Makasih banyak Rachel Vennya, KitaBisa, Dompet Dhuafa,” ucap Siti.

Seorang influencer, Rachel Vennya, melakukan galang dana melalui platform KitaBisa.com yang bekerjasama dengan Dompet Dhuafa. Kepedulian akan berdonasi tersebut dilakukan atas solidaritas borong dagangan pelaku UMKM Perempuan, khususnya para single mom yang berjuang di era pandemi. Donasi itu ia inisiasi untuk saling menguatkan sesama perempuan dan pedagang kecil melalui kanal digital https://kitabisa.com/campaign/borongumkmperempuan sejak tanggal 31 Juli 2021.

Baca Juga: http://dompetdhuafa.org/id/berita/detail/Teman-Baik-Rachel-Vennya-KitaBisa-Dompet-Dhuafa-Donasi-Borong-Dagangan-UMKM-Perempuan-Bekasi

Siti masih memiliki seorang anak bungsu yang bersekolah kelas 6 SD. Penuh yakin, ia berharap bisa menyekolahkan anak bungsunya itu masuk pesantren. Suami Siti telah meninggal tahun 2015 silam akibat stroke yang dialaminya selama 3 tahun. Sebagai tenaga pengajar di salah satu universitas, sang suami hanya menerima uang pensiun dini kala itu.

“Sebelum pandemi pemasukan bisa Rp300.000,- per-hari. Sejak ada Covid-19 ini, Rp100.000,- juga sudah alhamdulillah. Masih ingin bisa sekolahin anak yang terakhir ke pesantren, semoga ada rezekinya dan keringanan untuk anak yatim,” harap Siti. (Dompet Dhuafa / Dhika Prabowo)