Berhasil Himpun Donasi 10 Juta dalam 4 Jam, Kolaborasi DDV dan Doing Good Movement untuk Korban Kebakaran di Ciseeng

SIARAN PERS, BOGOR — Para DDV (Dompet Dhuafa Volunteer) bersama Doing Good Movement memberikan donasi sebesar Rp 10.500.000,- (sepuluh juta lima ratus ribu rupiah) untuk korban kebakaran pada Jum’at (11/9/2020). Sebelumnya pada awal September 2020, seorang janda warga asal Kampung Malang Nengah RT 03 / RW 02 Desa Ciseeng, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, bernama Suhelse (44), mendapati rumahnya terlalap si jago merah. Hal ini terjadi akibat hubungan arus pendek listrik yang kemudian mengakibatkan kebakaran besar.

Peruntukan donasi tersebut agar membantu renovasi rumah Ibu Suhelse agar bisa kembali dihuni oleh bersama kelima orang anaknya. Saat ini beliau bersama anak-anaknya berada di tempat tinggal sementara yang sudah disediakan oleh warga setempat.

“Pembangunan rumahnya sedang kita kawal. Dan setelah rapih bisa dihuni kembali, kita mau bantu untuk pengadaan kasur dan perabotan rumah lainnya,” jelas Fajar Firmansyah, tim DDV seusai menyerahkan donasi.

Tak ada lagi yang tersisa dari rumah Ibu Suhelse kecuali puing-puing dinding yang tak beratap lagi. Untungnya, dalam waktu empat jam penggalangan dana, donasi sudah terkumpul banyak. Ada 66 orang baik yang turut mensukseskan donasi ini.

“Alhamdulillahnya, anak-anak saya maupun warga setempat tidak ada yang menjadi korban jiwa. Itu sih yang paling penting,” aku Suhelse.

“Senang nggak ada yang terluka akibat kebakaran ini. Hanya disayangkan buku LKS pelajaran ikut terbakar. Padahal baru saja selesai bayarnya (lunas),” tambah Fahrizal salah satu anak Suhelse. (Dompet Dhuafa / Foto: DDV / Penulis: DDV, Fajar / Editor: Dhika Prabowo)