Bahagiakan Lansia Di Kampung Nelayan Kalibiru

JAKARTA — Wajah-wajah bahagia penuh harap dengan senyum menyungging, menyapa rombongan kader sehat dan tim Dompet Dhuafa saat menyusuri gang-gang kecil di kawasan RW 08, Kampung Nelayan, Pelabuhan Kayu, Kalibiru, Penjaringan, Jakarta Utara. Kedatangan tim Dompet Dhuafa kali ini adalah untuk menyampaikan amanah para donatur. Amanah tersebut adalah menyalurkan donasinya untuk program 143.700 Parsel Lebaran untuk bahagiakan lansia dan dhuafa di hari raya.

Senyum-senyum tersebut tak hanya menyambut di depan rumah-rumah yang menjadi tujuan penyaluran saja. Bahkan senyum tersebut, juga terukir di ranjang pesakitan, lansia-lansia yang tengah menderita sakit. Seolah dalam beberapa menit tersebut, sakit yang dideritanya hilang. Mereka sekuat tenaga menyambut dengan bahagia nan ceria, parsel dari para donatur Dompet Dhuafa.

Seperti yang dirasakan Nenek Karpi. Di usia 88 tahunnya, ia hidup sebatang kara bersama beberapa ternak kambingnya di gubuknya di tepian pesisir utara Jakarta. Berjalan dengan bantuan tongkat, Nenek Karpi begitu semangat menerima paket parsel. Bahkan ia sempat memberikan ucapan terima kasih dan menitipkan doa untuk para donatur semua.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada donatur Dompet Dhuafa semua. Saya senang sekali sudah dikasih paket sembako. Semoga berkah yang saya terima juga menjadi berkah buat bapak dan ibu semua,” ucap Nenek Karpi, terbata-bata.

Ini adalah sebagian dari kabar atas apa yang donatur antarkan kepada lansia dan dhuafa dalam menyemai bahagia di hari raya nanti. Di bulan penuh berkah ini, tak ada salahnya kita sisihkan sebagian rezeki kita untuk lansia dan dhuafa bersama program tebar 143.700 Parsel Lebaran Dompet Dhuafa. Agar semua senantiasa dapat merasakan nikmat dan suka-cita hari raya. (Dompet Dhuafa/Taufan YN)