Beri Kemudahan Berkurban, Dompet Dhuafa dan Carrefour Buka 28 Gerai Kurban

 

 

JAKARTA-Tidak semua orang bisa mengonsumsi daging. Harganya yang tidak terjangkau membuat masyarakat kurang mampu tidak bisa membeli daging padahal dagingmerupakan salah satu makanan berprotein tinggi. Namun, selalu ada momen setahun sekali dimana daging ‘ramah’ bagi kaum dhuafa, ketika Idul Adha tiba. Sudah lebih dari 20 tahun lembaga zakat Dompet Dhuafa mendistrbusikan hewan kurban ke seluruh pelosok negeri agar kaum dhuafa di sana sama-sama menikmati daging seperti masyarakat kota. Kerjasama dengan jejaring merupakan kunci utama pasokan hewan kurban.

Menyambut Hari Raya Idul Adha 1436 H, Dompet Dhuafa kembali bekerjasama dengan Transmart Carrefour. Konsumen Carrefour bisa membeli hewan kurban di 28 gerai yang berada di seluruh cabang Transmart Carrefour dan Groserindo Carrefour di seluruh Indonesia. Gerai kurban mulai dibuka mulai 21 Agustus 2015 hingga 21 September 2015.

“Program ini merupakan inovasi kami untuk selalu memberikan nilai tambah bagi masyarakat yang berbelanja di gerai-gerai Transmart Carrefour, ujar Satria Hamid, Corporate Communication General Manager PT. Trans Retail Indonesia, saat launching Qurba Festive 2015 di Carefour Lebak Bulus, Jumat (21/8).

Kurban yang dibeli tidak hanya didistribusikan ke pelosok negeri, tetapi juga di 20 negara di luar negeri. Pendistribusian di dalam negeri diutamakan di daerah yang terkena banjir, longsor, dan daerah gizi buruk di antaranya Aceh Tengah, Sinabung, Lombok Timur, NTT, dan Papua. Sedangkan beberapa negara di luar negeri yang akan didistribusikan ke Timur Leste, Afrika Tengah, Vietnam, dan Kamboja. Baik di dalam maupun di luar negeri, harga kambing seberat 25 kg sebesar Rp 1.900.000. Selain itu, pelanggan bisa membeli hewan kurban ke Palestina dan Suriah dengan harga kambing (40 kg) Rp 4.000.000 dan harga sapi (200 kg) Rp 13.300.000.

Dompet Dhuafa menargetkan pendistribusian sebanyak 22.000 ekor hewan kurban. “Pada tahun ini, Tebar Hewan Kurban Dompet Dhuafa mengambil tema ‘Andai ini Kurban Terakhirku’ sebagai wujud ibadah dengan penuh keihklasan hati dalam menebar senyum indah kepada masyarakat di pelosok daerah. Keikhlasan hati ini ditunjang dengan kurban terbaik yang akan diberikan kepada setiap penerima manfaat.”, jelas Yuli Pujihardi, Direktur Eksekutif Dompet Dhuafa. (Erni)

 

Editor: Uyang

 

 

 “22 tahun Dompet Dhuafa Tumbuh Bersama, mari bergandeng tangan wujudkan kemandirian”