Hari Raya Kurban 1444 H, Dai Pemberdaya Dompet Dhuafa Bagikan Sedekah Daging ke Desa Terpecil di Grobogan

sedekah daging dompet dhuafa di grobogan

GROBOGAN, JAWA TENGAH — Tepat di Hari Raya Kurban, Kamis (29/06/2023), Dai Pemberdaya Cordofa membagikan sedekah daging melalui kurban sapi. Menurut Ustaz Awang Risuha selaku PIC Dakwah Nasional Dompet Dhuafa, sedekah daging merupakan sedekah berupa daging yang diberikan berbarengan dengan momen Hari Raya Kurban.

“Sedekah daging intinya adalah momen untuk sama-sama kita berbagi dengan semua masyarakat yang ada di sekitar atau lebih khusus bagi mereka yang membutuhkan,” jelas Ustaz Awang.

Hal ini dimungkinkan dengan kurban dari lembaga untuk umat melalui para Dai di seluruh pelosok negeri, baik Dai Pemberdaya maupun melalui pondok pesantren yatim dan duafa yang tersebar di seluruh Nusantara. Melalui sedekah daging ini, diharapkan bisa lebih mendekatkan ketakwaan dan keimanan pada Allah Swt.

Baca juga: Tebar Hewan Kurban dari Pesisir Hingga Wilayah Pegunungan, Dompet Dhuafa Jangkau 13.840 Penerima Manfaat

sedekah daging dompet dhuafa di grobogan
Sapi kurban Dai Pemberdaya Cordofa.
sedekah daging dompet dhuafa di grobogan
Penyembelihan sapi oleh Ustaz Nur Cholis, Dai Pemberdaya Desa Patas, Grobogan, Jawa Tengah pada Kamis (29/6/2023) sore.

“Di momen Iduladha, sedekah daging juga menjadi suatu keharusan, karena memang sedang berlangsung penyembelihan hewan kurban. Allah Swt. mengingatkan pada kita di surah Al-Hajj ayat 37 bahwa daging (hewan kurban) dan darahnya itu sekali-kali tidak akan sampai kepada Allah, tetapi yang sampai kepada-Nya adalah ketakwaan kamu,”  tutur Ustaz Awang.

Sapi kurban untuk sedekah daging dari Dai Pemberdaya Dompet Dhuafa ini kemudian dibagikan kepada 150 KK di Desa Patas, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Menurut Ustaz Nur Cholis selaku Dai Pemberdaya Cordofa wilayah setempat, nantinya sedekah daging ini akan diberikan pada warga yang kurang mampu di daerah tersebut.

“Alhamdulillah tahun ini kami mendapatkan satu ekor hewan kurban dari Dompet Dhuafa pusat. Untuk penyaluran kami sasarkan pada mereka yang terluar, terpencil, dan tertinggal. Sehingga semoga mereka bisa menikmati daging sapi melalui sedekah daging ini,” terang Ustaz Nur.

Baca juga: Sambangi Desa Minoritas, Dompet Dhuafa Tebar Hewan Kurban di Timor Leste

sedekah daging dompet dhuafa di grobogan
Sapi kurban Dai Pemberdaya Cordofa.
sedekah daging dompet dhuafa di grobogan
Daging-daging kurban yang siap didistribusikan dari sapi yang disembelih.

Tentu saja, dari setiap momen pasti tersirat harapan-harapan tertentu, begitu juga seperti yang disampaikan Ustaz Awang.

“Semoga mereka bisa bersyukur akan kehadiran Dompet Dhuafa dan mereka menanti-nantikannya, karena Dompet Dhuafa menyisir ke seluruh lini dan pelosok masyarakat. Ini juga akan menjadi satu dasar penting bahwa amanah tersampaikan kepada yang berhak. Dompet Dhuafa juga mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat dari golongan mustahik agar terus berdikari dan berikhtiar, berdaya agar nantinya juga bisa menjadi seorang muzaki,” terang Ustaz Awang.

sedekah daging dompet dhuafa di grobogan
Salah satu penerima manfaat Tebar Hewan Kurban (THK) Dompet Dhuafa di Desa Patas, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Rasa syukur itu tentunya juga dirasakan oleh para penerima manfaat sedekah daging dari Cordofa.

“Alhamdulillah selain dapat daging kambing, hari ini juga dapat daging sapi, karena kalau di hari-hari biasa ya ndak pernah ada banyak daging begini. Mudah-mudahan jadi berkah,” ucap salah satu penerima manfaat daging kurban, Mbok Pinah, kepada Tim Dompet Dhuafa pada Kamis (29/6/2023). (Dompet Dhuafa/Awalia Ramadhani)