Griya Medika, Rumah Sakit Wakaf Ke-7 Dompet Dhuafa

TULANG BAWANG — Rumah Sakit Griya Medika, yang berada di Kabupaten Tulang Bawang, Lampung, akhirnya menjadi rumah sakit ke-7 yang lahir dari proses wakaf Dompet Dhuafa. Kepastian itu didapat setelah penandatanganan MoU antara Dompet Dhuafa dengan wakif yang bersangkutan pada Jumat (30/8/2019). Bertempat di Aula Rumah Sakit tersebut, Dede Afrizal selaku wakif, menyerahkan aset berupa rumah sakit kepada umat, melalui Dompet Dhuafa. Diawali dengan pengajian bersama masyarakat sekitar, satu lagi aset umat, akan dipergunakan untuk kemaslahatan umat kembali.

Satu alasan besar mendorong Dede menyerahkan asetnya untuk diawakafkan, adalah sisi kebermanfaatannya. Dengan dikelolanya rumah sakit tersebut oleh Dompet Dhuafa, Dede berharap kebermanfaatannya akan lebih besar dari sebelumnya.

“Harapan saya dan keluarga, kami melihat dari sisi manfaatnya. Semoga aset yang kami serahkan dapat dikelola dengan optimal dan memberikan manfaat kepada masyarakat, membantu masyarakat tidak mampu agar tidak terkendala masalah biaya,” terang Dede Afrizal.

Dengan dikelolanya rumah sakit tersebut oleh Dompet Dhuafa, Dede berharap kebermanfaatannya akan lebih besar dari sebelumnya. Terkhusus menjadi harapan bagi kaum dhuafa di wilayah Tulang Bawang, agar tidak takut lagi datang ke Rumah Sakit, karena hanya masalah biaya.

“Semoga rumah sakit Griya Medika dapat kembali menjadi pilihan utama karena pelayanannya yang professional, manusiawi, dan memiliki nilai sosial tinggi. Yayasan Dompet Dhuafa adalah lembaga besar, oleh karena itu saya percayakan aset tersebut untuk umat melalui Dompet Dhuafa,” tambahnya.

Komisaris DD Medika, Ismail A. Said, menyampaikan kekagumannya kepada para wakif yang bersedia mewakafkan asetnya untuk kepentingan umat. Selain itu, ia juga mengajak masyarakat umum mengikuti jejak dari Dede Afrizal dan para wakif lainnya, untuk bersama membangun aset umat melalui Gerakan Sejuta Wakif.

“Setelah ini, maka status rumah sakit berpindah, dari milik Pak Dede menjadi milik umat. Dompet Dhuafa hanyalah operator yang mengelola rumah sakit. Perlu berkembang dan yang berwakaf tidak hanya Pak Dede, semua orang bisa berwakaf. Dengan gerakan Sejuta Wakif, sekarang dengan uang Rp. 10 ribu, semua bisa berwakaf,” terangnya. (Dompet Dhuafa/Zul)