Respon Wilayah Kekeringan, Terus Dilakukan Dompet Dhuafa

Respon terhadap kekeringan terus dilakukan oleh Dompet Dhuafa. Pada Senin (24/8), Dompet Dhuafa melalui tim Disaster Management Center (DMC) menuju ke Dusun Siderejo Desa Gaji, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, Jawa Tengah. Dalam kesempatan tersebut Tim DMC Dompet Dhuafa dan FPRB (Forum Pengurangan Resiko Bencana) melaksanakan kordinasi dengan Dompet Dhuafa Jatim menitipkan peralatan plang evakuasi, titik kumpul, masker dan sarung tangan perlengkapan untuk respon Gunung Raung.

“Setelah itu tim langsung menuju lokasi kekeringan di Dusun Siderejo Desa Gaji Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban, droppin 5.000 liter air bersih di mushalah Miftahul Jannah, Dusun Siderejo Desa Gaji Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban dengan jumlah penerima manfaat sekitar 60 KK 300 jiwa”, tulis Abdul Aziz, anggota DMC, melalui pesan singkat.

Pada hari ini dropping air juga dilakukan untuk 12 titik Dropping Air Bersih di Dusun Siderejo Desa Gaji kecamatan Kerek Kabupaten Tuban. Aziz mengaku ada kendala di jarak tempuh antara dari kota Tuban menuju lokasi Dusun Siderejo Desa Gaji ± 70 km. Hal ini berakibat waktu pengiriman air bersih terhambat.

Pada Rabu (26/8) tim DMC mengirimkan empat tangki air (2rit, 2 Pagi dan 2 siang) sebanyak 32.000 liter air bersih di Desa Kebondanas, Kecamatan Pusakajaya. Lokasi pengiriman di Dusun Kebondanas Utara, Dusun Kebondanas Selatan, Dusun Sumursari, dan Dusun Karanganyar. Total Penerima manfaat 1003 KK, 4809 jiwa. (Erni)

 

Editor: Uyang

 

 “22 tahun Dompet Dhuafa Tumbuh Bersama, mari bergandeng tangan wujudkan kemandirian”