Sinergi Tokoh Nasional Untuk Tolikara Melalui Halal bil Halal

JAKARTA-Puluhan tokoh nasional dari berbagai latar belakang profesi berkumpul merumuskan sinergi untuk kepentingan strategis bangsa dalam Halal Bil Halal bertajuk “Sinergi Tokoh, Sinergi Umat di Balroom Granada, Graha 165, Cilandak, Jakarta Selatan pada Rabu (12/08).

Acara yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan kebersamaan antarmasyarakat, tokoh, dan ulama ini diinisiasi oleh empat lembaga ternama yaitu Dompet Dhuafa, Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI), Forum Saling Sapa, dan ESQ 165. Sejumlah tokoh nasional yang hadir adalah Didin Hafidhuddin, Sugiharto, Parni Hadi, Marwah Daud Ibrahim, Hatta Rajasa, Ahmad Juwaini, Hidayat Nur Wahid, Ary Ginanjar Agustian, Yusuf Mansyur, Sandiaga Uno, Fahira Idris, Peggy Melati Sukma, Habiburrahman El Shirazy, dan puluhan tokoh lainnya.

“Ini adalah sebuah ajang Halal Bi Halal pertama yang menggabungkan beberapa organisasi umat secara bersamaan. Acara ini menjadi pertanda bahwa jika kita mau, kebersamaan dan kesatuan umat bisa kita upayakan,” kata Presiden Direktur Dompet Dhuafa Ahmad Juwaini selaku salah satu penggagas acara.Diharapkan melalui sinergi ini, Ahmad melanjutkan, sinergi tokoh-tokoh ini bisa diikuti oleh umat.

Dalam acara ini Ahmad juga menyampaikan tentang respon Dompet Dhuafa juga lembaga lain yang dilakukan di Tolikara, Papua. Dompet Dhuafa menggalang dana untuk rekonstruksi masjid, mengupayakan shalat jumat di pekan pertama sebagai wujud kembalinya aktivitas beragama di Papua, melakukan assesment atas program jangka panjang. Semua program kami ini dilakukan secara bersama-sama dengan lembaga-lembaga lain.

Dompet Dhuafa pun turut memperkuat aktivitas dan penguatan jaringan dakwah di Bumi Cendrawasih. “Untuk program ekonomi kami melakukan pemberian modal bergulir tanpa bunga dalam bentuk menginisiasi koperasi syariah di Tolikara. Dan untuk pendidikan kami memperkuat infrastruktur maupun kualitas tenaga pendidik di Papua”, tambah Ahmad. Taraf kesehatan masyarakat Papua pun turut diperhatikan.

Di lain pihak, Hidayat Nur Wahid, Cendekiawan Muslim, yang turut hadir dalam undangan tersebut menilai, dedikasi lembaga kemanusiaan dan zakat, seperti halnya Dompet Dhuafa dalam membantu mengatasi problematika bangsa ini patut mendapatkan apresiasi. Pasalnya, program-program pemberdayaan yang digulirkan dalam bidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, sosial, dan dakwah mampu membangkitkan kesejahteraan kaum dhuafa.

“Saya fikir, bila semua dilakukan untuk kemaslahatan umat, haruslah didukung penuh. Semoga upaya yang dilakukan Dompet Dhuafa bisa memberi kesejahteraan bagi umat, khususnya kaum dhuafa,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, diluncurkan pula sebuah buku mengenai Tolikara oleh Dompet Dhuafa.Dompet Dhuafa sendiri telah menurunkan tim kemanusiaan ke Tolikara sejak Selasa (21/7) lalu. Tim melakukan pantauan langsung sekaligus mendata berbagai kebutuhan yang diperlukan untuk respon bantuan selanjutnya. (Dompet Dhuafa/Erni)

 

Editor: Uyang