STAR Ekselensia Dompet Dhuafa Batam Targetkan Siswanya Hafal Al-Quran Sejak Dini (Bagian Satu)

star-ekselensia-batam

KEPULAUAN RIAU — Selain mendirikan sekolah SMART Ekselensia di Bogor, Dompet Dhuafa melalui Cabang Kepulauan Riau di Batam juga mendirikan Sekolah Tahfidz STAR Ekselensia. Sekolah ini berada di kawasan rumah milik Ustazah Yanti di Jl. Gelatik 4, Belian, Kec. Batam Kota, Kota Batam. Ia juga lah yang menjadi pemangku sekaligus Kepala Sekolah STAR Ekselensia Dompet Dhuafa.

Adanya sekolah tahfiz ini buah dari kegelisahan Ustazah Yanti saat ingin menyekolahkan anaknya di tengah-tengah suasana pandemi Covid-19. Pada masa itu, teman-temannya ternyata juga memiliki kegelisahan yang sama. Kemudian, mereka mencoba mendorong Ustazah Yanti untuk mengadakan program ngaji tahfiz untuk anak-anak.

“Saya dari dulu memang sudah lama mengajar Al-Qur’an dan membersamai anak saya sendiri untuk menghafal Al-Qur’an. Ada beberapa teman juga yang tahu hal ini, kemudian minta anaknya diajarkan tahsin dan hafalan. Akhirnya sekalian saja kami buat program sekolah tahfiz,” kisahnya kepada Dompet Dhuafa pada Selasa (14/3/2023).

Baca juga: Keceriaan Siswa Smart Ekselensia Dompet Dhuafa Warnai Pelepasan Pulang Kampung 2023

star-ekselensia-batam
Siswa STAR Ekselensia sedang melakukan tasmi’ Al-Quran.
star-ekselensia-batam
Ruang kelas STAR Ekselensia.

Bersama dengan Dompet Dhuafa Kepri, dimulailah sebuah progam sekolah tahfiz benama STAR Ekselensia untuk tahun ajaran baru 2021/2022. Kini, sekolah tersebut sudah memiliki dua angkatan dengan jumlah 10 siswa.

Sekolah tahfiz ini menargetkan hafalan terhadap setiap siswanya sebanyak satu juz dalam setiap semester. Sedangkan masa pembelajaran di sekolah ini berlangsung selama enam tahun, sebagaimana sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD). Namun, kata Ustazah Yanti, tidak menutup kemungkinan dapat juga ditempuh hanya dalam lima tahun.

“Tergantung juga dengan kapan usia saat siswa masuk dan kemampuan dalam mengejar hafalan. Karena ada juga yang masuk saat dia sudah kelas 1 SD atau 2 SD. Secara kelas kan dia sebenarnya sudah kelas 2 atau kelas 3,” terangnya.

star-ekselensia-batam
Salah seorang siswa sedang menghafal Surat Al-Qolam.

Baca juga: Optimalisasi Program E-Tahfizh Dompet Dhuafa Sumsel Lakukan Monitoring dan Evaluasi

Nama Ekselensia dipilih karena terinspirasi dari nama sekolah Dompet Dhuafa yang ada di Bogor, yaitu SMART Ekselensia. Harapannya dengan nama tersebut, santri-santri di STAR Ekselensia memiliki kemampuan yang excellent.

Sedangkan STAR, merupakan singkatan dari Sekolah Tahfiz Anak dan Remaja. Meski saat ini siswanya masih di tingkat 2 tahun pertama, namun nama ini menjadi harapan, agar lima tahun ke depan akan ada siswa-siswa dari remaja, setara dengan sekolah tingkat SMP.

“Karena memang baru mulai, jadi saat ini siswanya masih di tingkat anak. Nanti harapannya anak-anak ini terus lanjut sampai remaja. Tapi untuk sekarang ini sebenarnya yang remaja sudah terwakilkan sama satu siswa yang kelas sore,” lanjut perempuan asli Batam tersebut.

star-ekselensia-batam
Girang siswa-siswa STAR Ekselensia setelah berhasil menjawab pertanyaan dari gurunya.
star-ekselensia-batam
Siswa-siswa STAR Ekselensia sedang melakukan pembelajaran Al-Quran.

Dengan target 1 semester 1 juz, maka target hafalan hingga lulus adalah sebanyak 10 hingga 20 juz. Target ini dirasa sudah sangat baik. Mengingat, program ini bukanlah program rumah tahfiz yang mengharuskan hafalan 30 juz, melainkan program hafalan yang masih disematkan dengan pengetahuan-pengetahuan umum layaknya sekolah SD umum.

“Kalau untuk 30 juz, kami masih belum mampu karena belum menemukan metodenya juga. Jadi kami rasa 1 semester 1 juz itu sudah cukup bagus. Yang penting, anak-anak familiar terlebih dahulu dengan Al-Qur’an, sehingga nanti selanjutnya mereka dapat meneruskan hafalannya sendiri,” imbuh ibu 3 anak tersebut. (Dompet Dhuafa/Muthohar)