Walk For Humanity: Aksi Kemanusiaan Ajak Masyarakat Peduli Turkiye-Suriah

walk-for-humanity

JAKARTA – Dompet Dhuafa menggelar aksi Walk for Humanity, aksi gerak jalan untuk mengajak berbagai lapisan masyarakat sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada korban Gempa di Turkiye dan Suriah, pada Minggu, (12/2/2023). Aksi ini digelar dengan memanfaatkan ajang Car Free Day (CFD) di kawasan bundaran HI, Jakarta.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Rahmad Riyadi, Ketua Pengurus Yayasan Dompet Dhuafa Republika, Etika Setiawanti, Direktur Penghimpunan ZISWAF Dompet Dhuafa, dan sejumlah perwakilan jajaran manajemen beserta insan Dompet Dhuafa.

Ratusan Peserta Walk Humanity dilepas langsung oleh Rahmad Riyadi, Ketua Pengurus Yayasan Dompet Dhuafa dan Etika Setiawanti, Direktur Penghimpuan ZISWAF. Aksi gerak jalan tersebut dimulai dari Terowongan Kendal Dukuh Atas dilanjut mengelilingi Sudirman – Bundaran HI dan menyelesaikan titik terakhir di Terowongan Kendal Dukuh Atas.

Dibuka oleh Ketua Yayasan Dompet Dhuafa, Rahmad Riyadi, mengapresiasi gerakan kemanusiaan tersebut. Kegiatan yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB – 10.00 WIB, sejumlah relawan dan insan Dompet Dhuafa memenuhi Terowongan Kendal Dukuh Atas.

“Terima kasih kepada teman-teman semua, di tengah suasana rintik-rintik hujan yang InsyaAllah berkah, kita masih bersemangat untuk melakukan kampanye ini. Mohon dukungan dari  seluruh masyarakat Indonesia untuk terus mendukung aksi kami,” ucap Rahmad saat membuka gerak jalan di terowongan Kendal

Baca juga: Jalani Tugas Kemanusiaan untuk Gempa Turkiye, Relawan Dompet Dhuafa Resmi Diberangkatkan

Hari ini teman-teman Dompet Dhuafa melakukan Aksi Walk For Humanity, di mana aksi ini merupakan aksi solidaritas untuk menunjukkan bahwa kami peduli dan mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk juga peduli terhadap saudara-saudara kita di Turkiye – Suriah yang terdampak Gempa Bumi yang begitu dahsyat dampaknya,” ungkap Etika Setiawanti saat diwawancarai. 

Aksi ini merupakan rangkaian dari beberapa kegiatan sebagai bentuk kepedulian terhadap korban Gempa Turkiye – Suriah. Sebelumnya, Dompet Dhuafa telah melaksanakan kegiatan  solat gaib, doa bersama  dan juga penggalangan dana untuk disalurkan sebagai bantuan respon terhadap masyarakat di Turkiye dan Suriah. Dompet Dhuafa juga telah mengirimkan tim respon dan tim medis, yang harapannya bisa membantu menangani respon terhadap korban di Turkiye dan Suriah.

Baca juga: Dompet Dhuafa Gelar Salat Gaib dan Doa Bersama untuk Türkiye dan Suriah

Walaupun dalam kondisi hujan, ratusan relawan Walk for Humanity tetap semangat menggaungkan suara-suara kepedulian, diharapkan dari adanya gerak jalan ini masyarakat sekitar ikut tergerak, bahu membahu, mengeratkan solidaritas untuk membantu Turkiye – Suriah.

“Harapannya sih masyarakat yang melihat aksi kita hari ini, kita kan bawa spanduk, bawa banner, suara- suara kepedulian dari kami ini didengar dan juga dilihat oleh masyarakat dan mereka tuh tertular gitu bahwa kemanusiaan itu tidak tersekat oleh batas agam, ras, bangsa, karena kemanusiaan itu melintas batas,” ujar Etika

Aksi Walk for Humanity ditutup dengan menggelar doa bersama. Kemudian para peserta disuguhkan dengan sarapan yang disediakan oleh Dapur Keliling (Darling) Lembaga Pelayanan Masyarakat Dompet Dhuafa untuk insan Dompet Dhuafa dan masyarakat sekitar.

Sahabat, mari bahu membahu mengeratkan solidaritas untuk Turkiye – Suriah, dengan berdonasi melalui https://digital.dompetdhuafa.org/donasi/gempaturki.